Menu Tutup

Ini Sisi Romantis K.H. Hasyim Asyari pada Keluarga

DatDut.Com – Siapa yang gak kenal dengan sosok yang satu ini. Beliau adalah Hadratussyaikh Hasyim Asyari, pendiri Pondok Pesantren Tebuireng Jombang dan juga pendiri Nahdlatul Ulama. Beliau juga ayah dari Menteri Agama di era Presiden Soekarno: K.H. Wahid Hasyim; dan kakek Presiden ke-5 K.H. Abdurahman Wahid. Di balik kecerdasan dan kepemimpinannya tersimpan seribu fakta yang unik. Di bawah ini saya hadirkan 5 fakta unik tentang beliau:

[nextpage title=”1. Bakat Kepemimpinannya Sudah Tampak Sejak Kecil”]

1. Bakat Kepemimpinannya Sudah Tampak Sejak Kecil

Hasyim Asyari kecil adalah seorang anak yang sangat disegani dan disenangi oleh teman-temannnya. Jika sedang bermain dan temannya ada yang melanggar atau melakukan kesalahan, maka beliau akan menegurnya. Jika ada yang berseteru beliau jadi penengah. Beliau adalah sosok yang sangat disenangi oleh teman-temannya, karena sifatnya yang suka menolong dan melindungi teman.

[nextpage title=”2. Seorang Santri yang Sangat Hormat dan Taat kepada Guru”]

2. Seorang Santri yang Sangat Hormat dan Taat kepada Guru

K.H Hasyim Asyari adalah seorang santri yang sangat hormat dan taat kepada gurunya. Selama mondok di pesantren Syaikh Kholil Bangkalan, beliau mendapat amanah dari sang guru untuk menggembala sapi dan kambing. K.H Hasyim Asyari menjalankan semua apa yang diperintahkan oleh Syaikh Kholil. Tanpa rasa dongkol ataupun jengkel di dalam hatinya. Bahkan, beliau sangat senang menjalankan itu semua karena bisa ngalap barokah dari sang guru.

[nextpage title=”3. Sosok yang Sangat Menghargai Perempuan”]

3. Sosok yang Sangat Menghargai Perempuan

Ketika K.H. Hasyim Asyari  masih menjadi santri di Ponpes Bangkalan, beliau pernah menjumpai Nyai Kholil (istri Syeikhona Kholil) sedang bermurung diri. Kemudian beliau bertanya kepada Syaikh Kholil “Kyai kenapa Nyai terlihat murung dan sedih?” tanya Hasyim. “Beliau sedih karena cincin pernikahan kami yang dia pakai masuk ke dalam jamban,” jawab Syaikh Kholil.

Setelah mendengar hal itu, tanpa pikir panjang beliau langsung mencari cincin yang hilang dan berada di dalam jamban tersebut. Inilah salah satu bukti ketaan beliau kepada kyai dan sangat menyayangi perempuan. Masya Allah, apakah masih ada santri yang seperti itu sekarang?

[nextpage title=”4. Seorang Suami yang Sangat Menghormati Istri”]

4. Seorang Suami yang Sangat Menghormati Istri

Pada suatu hari, Nyai Khoiriyah (istri Kiai Hasyim) sedang ngambek kepada Sang Kiai dan tidak tahu entah apa sebabnya. Tiba-tiba saja Nyai Khoiriyah mengambil sebuah stagen (korset tradisional terbuat dari kain yang panjang) dan mengikatkannya ke tubuh Kiai Hasyim yang sedang duduk di atas kursi.

Tanpa berbicara sepatah kata pun Kiai Hasyim manut dengan perlakuan sang istri. Saking sayangnya kali, ya, dan tidak mau membuat sang istri kecewa atau agar kemarahan istri tercinta reda. So sweet banget, ya, ternyata Sang Kiai ini.

[nextpage title=”5. Suami yang Romantis”]

5. Suami yang Romantis

Di tengah kesibukan mengajar dan berjuang melawan penjajah, K.H. Hasyim Asyari selalu menyelipkan doa dan menyebut nama istri beliau. Pada suatu hari, ketika Bu Nyai Hasyim sedang membereskan kamar, beliau bertanya kepada suami tercinta “Apakah Bapak selalu menyebut namaku di setiap doa Bapak?” Beliau menjawab, “Tentu saja. Ibu adalah bagian dari hidupku. Jadi, tak mungkin aku tak menyebut namamu di setiap doaku.”

Bagaimana, nih, setelah membaca 5 fakta unik tentang K.H. Hasyim Asyari? Bisa nggak nyontoh?!

Baca Juga:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *