DatDut.Com – Jin menempati bumi kita ini. Hanya dimensi ruangnya saja yang berbeda. Tanpa disadari mereka sebetulnya berada di sekitar kita. Hanya mereka yang diberi kemampuan untuk melihat makhluk gaib ini, yang bisa menyadari keberadaan mereka.
Seperti halnya manusia, jin juga mempunyai beberapa tempat yang paling disukainya. Tempat-tempat itu sebetulnya secara kasat mata merupakan ruang kita, bahkan ruang yang kita bangun. Namun, ada makhluk lain yang memanfaatkan ruang yang kita buat tersebut, bahkan ruang itu menjadi tempat yang paling disukai jin.
Oleh karena itu, sebagaimana dikatakan oleh Ibnu Taimiyah, orang-orang yang memiliki hubungan dengan jin sering mendatangi tempat-tempat seperti itu. Berikut 5 tempat yang paling disukai jin:
1. Kamar Mandi
Ada sejumlah hadis yang melarang salat di kamar mandi, karena di tempat itu terdapat najis. Tempat kotor selalu menjadi tempat favorit bagi jin. Bahkan berdasarkan beberapa informasi disebutkan bahwa kamar mandi merupakan tempat tinggal setan.
2. Kuburan
Kuburan merupakan tempat yang paling disukai jin. Tempatnya yang sunyi dan tak banyak didatangi manusia pada umumnya, membuat kuburan juga menjadi tempat tinggal jin. Atas alasan ini pula, salat di pekuburan juga dilarang, karena itu merupakan praktik menuju kemusyrikan.
3. Pasar
Setan juga sering berada di tempat-tempat yang memungkinkan mereka membuat kekacauan, seperti pasar, mall, dan yang sejenisnya. Rasulullah Saw. pernah berwasiat kepada seseorang sahabatnya, “Sebisa mungkin janganlah kamu menjadi orang pertama yang memasuki pasar atau orang terakhir yang meninggalkannya, karena pasar merupakan tempat pertempuran bagi setan, dan di sanalah benderanya ditancapkan,” (HR Muslim).
4. Rumah yang Tak Pernah Disebut Nama Allah
Jin juga tinggal di rumah-rumah yang tak ditempati manusia. Mereka ini akan terusir dengan bacaan basmalah, zikir, dan bacaan Al-Quran, terutama surah Al-Baqarah dan ayat kursi. Jin juga menghindar dan tidak tahan mendengar suara adzan. Rumah kosong tak berpenghuni juga menjadi tempat favorit bagi jin, karena mereka merasa tak terganggu oleh aktivitas manusia.
5. Tempat Sampah
Sifatnya yang menimbun kotoran, membuat jin betah berlama-lama berada di tempat sampah atau tempat tumpukan kotoran. Ini karena jin sendiri mempunyai sifat yang kotor, maka ia menyukai semua yang kotor, baik kotor fisik maupun kotor nonfisik. Inilah yang membuat Islam menekankan sekali pentingnya menjaga kebersihan baik fisik maupun nonfisik.
Kontributor: Measha | Pecinta jalan kebaikan
Twitter: @measha